Ngobrol Gratis
BREAKING

Jumat, 10 Juli 2015

Tips merawat catridge inkjet HP

Perawatan cartridge printer sebenarnya untuk orang awam pun (termasuk saya) bisa dilakukan dengan mudah. Hanya saja butuh sedikit kesabaran dan pengetahuan tentang cartridge dari merk printer yang digunakan. Tips ini hanya menjelaskan perawatan bagi cartridge untuk printer merk Hewlett Packard jenis Deskjet berdasarkan pengalaman penulis.
Berikut ini masalah yang sering muncul pada cartridge HP dan cara mengatasinya, di antaranya:

1. Masalah:
Tinta tidak keluar atau print head buntu (sering terjadi pada cartridge warna)
Penyebab:
w Karena cartridge atau printer jarang digunakan atau suhu di ruangan yang memang menyebabkan print head menjadi kering.
w Karena terdapat satu atau lebih spon yang berada di dalam cartridge mengandung buih, biasanya terjadi pada saat mengisi tinta yang mengandung gelembung udara.
Solusi:
a. Rendam permukaan print head cartridge di dalam air panas kurang lebih 2 menit. Setelah itu
bersihkan permukaan print head
dengan tissue.
Print head cartridge warna jika dibersihkan dengan tissue seharusnya menampilkan 3 warna.
b. Jika cara di atas masih belum
keluar juga, gunakan (kalau belum
punya silahkan beli) toolkit penyedot tinta         (primming tool) yang dikemas dalam kemasan     tinta isi ulang.
c. Hindari gelembung udara pada saat mengisi tinta dengan membuang beberapa ml tinta dari suntikan tinta isi ulang.
d. Jika printer atau cartridge tidak digunakan dalam waktu yang lama sebaiknya lepas cartridge dan masukkan ke dalam plastik klip.
2. Masalah:
Ketika selesai mengisi tinta kemudian cartridge dipasang kembali, lampu printer berkedip (blink).
Penyebab :
a. Umumnya pengguna yang benar-benar awam pada saat mengisi tinta bisa jadi berceceran hingga mengenai titik-titik konektor dari cartridge dan ketika dipasang kembali ceceran tinta juga mengenai notch pada sandaran cartridge.
Solusi:
1. Bersihkan permukaan notch sandaran cartridge dan notch pada cartridge dengan tissue.
2. Coba melepas salah satu cartridge warna atau hitam, jika salah satu cartridge dilepas dan lampu printer sudah tidak berkedip bisa dipastikan cartridge tersebut yang menjadi sumber masalah.
3. Jika masih ngeblink coba bersihkan dengan alkohol 70% atau gunakan cairan contact cleaner khusus alat-alat elektronik ( bisa di beli di toko-toko elektronik ).

3. Masalah:
Printer selalu menampilkan pesan Low Ink padahal tinta sudah diisi ulang
Penyebab:
Cartridge telah di Set Low Ink oleh printer dan tidak bisa digunakan lagi. Patut diingat dalam buku manual printer HP produsennya menganjurkan untuk membeli cartridge yang baru jika tinta cartridge bawaan printer sudah habis ( hmm….lagi2x uang).
Solusi:
a. Install ulang driver printer dengan menghapus terlebih dahulu driver printer sebelumnya secara tuntas.
b. Jika masih berkedip reset ulang cartridge

Solusi terakhir untuk masalah-masalah di atas jika tidak berhasil, disarankan segera membeli cartridge baru bagi Anda yang punya anggaran khusus. 

About ""

Mari selslu semangan dalam belajar, terutama belajar komputer menjadi mudah, belajar jadi lebih santai dan gak repot, gak pusing, bersama kami semua jadi mudah.

Posting Komentar

 
Copyright © 2013 Soliriva - Prakerin SMK Bhakti Praja Dukuhwaru
dipandu oleh Griya Komputer